Catatan Demokrasi jilid XXX, Aceh Singkil Butuh Pemimpin Yang Mampu Meningkatkan Ekonomi dan Taraf Hidup Masyarakat, by Kaperwil Garuda News Provinsi Aceh

 

Calon Bupati Aceh Singkil Periode 2024-2029

GARUDANEWS.net // SINGKIL ||28 Juni 2024.Setelah masa penjaringan calon kepala daerah yakni Bacakada Bupati dan wakil Bupati mulai dari tingkat DPC, DPW,dan kini di DPP masing masing masing partai.

Hampir bisa di pastikan bahwa yang akan maju di pilkada Bupati dan wakil Bupati Aceh Singkil periode 2024-2029 yang akan datang akan diwarnai dengan dua pasangan.

Hal ini di ketahui dari beberapa sumber yang dapat di himpun oleh kaperwil Garuda news tv provinsi Aceh.

Pasangan H.Safriadi Oyon SH dan H.Hamzah Sulaiman SH akan maju berpasangan dalam pilkada aceh singkil yang akan datang.

Hal ini terbukti dengan adanya pasangan tersebut mengikuti test and propertest mulai dari tingkiat DPC, DPW,dan DPP.

Dan menurut kabar di beberapa media baik lokal maupun nasional,pasangan ini sudah solid untuk memajukan aceh singkil ke depan ketika rakyat memberikan amanah kepada pasangan ini pada pilkada aceh singkil periode 2024-2029 yang sudah di ambang pintu.

Namun pasangan Dulmusrid -Sadri Lingga nampak nya kandas di tengah jalan setelah pasangan tersebut sempat ikut test and propertest beberapa Partai di tingkat provinsi Aceh dalam hal ini DPW aceh.

Masyarakat tentu bertanya,apa gerangan penyebab nya sehingga pasangan ini tidak berlanjut.

Dan beberapa media juga sudah menulis bahwa pasangan Dulmusrid dan Al Hidayat ST akan maju pada pilkada aceh singkil periode 2024-2029 yang akan datang.Padahal masyarakat sudah tau bahwa pasangan awal pak Dulmusrid adalah Sadri Lingga alias Tegek.

Bahkan tidak sedikit masyarakat berkomentar,kenapa pak Dulmusrid gonta ganti pasangan,....? Apakah Sadri Lingga tidak berpeluang menang apabila berpasangan dengan pak Dulmusrid,sehingga di ganti di tengah jalan,atau apakah ada hal lain sehingga pasangan calon ini harus kandas di tengah jalan......

Masyarakat di warung kopi saat ini terus mencari tau,apa yang membuat sehingga pak Dulmusrid hanya kurun waktu 1 bulan sudah gonta ganti pasangan.

Menurut beberapa tokoh masyarakat,baik gunung meriah,singkil,simpang kanan yang tidak bersedia di sebut mamanya mengatakan,ini adalah awal yang kurang elok di pandang masyarakat.masak belum selesai test and propertest sama pak Sadri lingga,sudah berpindah ke Pak Al Hidayat ST,harusnya pak Dulmusrid bisa menjelaskan melalui media,kenapa belum sebulan beliau sudah gonta ganti pasanagan.ujar mereka.

Namun, masyarakat masih menunggu, siapkah yang akan di gandeng wakli sebenarnya oleh pak Dulmusrid,karena sampai berita ini di turunkan,belum ada keterangan resmi dari pak Dulmusrid dan Pak Al Hidayat ST,apakah mereka sudah final berpasangan pada pilkada yang akan datang.

Catatan kaperwil Garuda news tv provinsi Aceh,apabila yang maju hanya dua pasangan calon Bupati dan wakil Bupati Aceh Singkil periode 2024-2019 yang akan datang,maka,masing masing kandidat calon bupatinya sama sama ,masing masing sudah pernah jadi pemimpin di kabupaten Aceh Singkil,H.Safriadi Oyon SH Tahun 2012-2017,Dulmusrid periode 2017-2022.

Tinggal masyarakat yang menilai,dari dua calon Bupati Aceh Singkil yang sama sama pernah memimpin ini,siapa kira kira sudah di anggap bisa membangun aceh singkil,baik kesehatan,pendidikan, ekonomi masyarakat,perkebunan, kebudayaan,perikanan,dan lain nya, Masyarakat aceh singkil wajib tau,sudah merasakan kedua pemimpin tersebut.

Yang perlu kita jaga adalah, Pemilukada Aceh Singkil, aman, bermartabat, dan satu tujuan, Aceh Singkil milik kita bersama, kita rawat bersama,dalam bingkai kesatuan Negara Republik Indonesia.

(Ramli Manik)

Baca Juga
Lebih baru Lebih lama