Pembangunan Lanud TNI AU Soewondo Di Hamparan Perak


GARUDANEWS.net // HAMPARAN PERAK -DELI SERDANG||Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Marsekal Tni (Purn) DR H C Hadi Tjahjanto SIP bersama rombongan tinjau lahan untuk pembangunan Lanud TNI AU Soewondo, di Desa Bulu Cina, Kecamatan Hamparan Perak, Kabupaten Deli Serdang, Kamis (21/7/2022).

Rombongan menteri menggunakan Heli Super Puma TNI AU berada di lapangan bola PTPN 2 Desa Bulu Cina sekira pukul 11.00 WIB.

Kapolres Pelabuhan Belawan diwakili Waka Polres Kompol Sukarman SH, bersama Kapolsek Hamparan Perak AKBP Edwart Simamora, Komandan Lanud Soewondo Medan Kolonel Pnb Reka Budi Arsa, Direktur PTPN II Irwan Perangin Angin serta Manager PTPN 2 Bulu Cina H Hutabarat menyambut rombongan menteri.

Terlihat rombongan menteri memantau mulai dari patok Kebun Bulu Cina sampai di Runway 05.

Di titik Runway 05 Tandem Hulu, rombongan menteri melakukan pemaparan area relokasi oleh pihak BPN bersama dengan PTPN II.

Dilanjutkan dengan diskusi dan tanggapan dari Menteri ATR/BPN serta pemasangan plang.

Diketahui lokasi Kebun Bulu Cina yang bakal untuk Lanud Soewondo seluas 1.171 Ha. Namun saja luas yang akan digunakan hanya 600 Ha. Selebihnya untuk Cadangan Lapangan militer TNI AU pada saat dibutuhkan nantinya.

Lokasi Lanud Soewondo itu akan dibangun landasan terbang, hanggar, perkantoran dan fasilitas lainnya.

Infonya pembangunan Lanud Soewondo masih terkendala. Sebab ada sedikitnya 30 KK warga yang belum mau keluar dari lokasi itu.

(Nik)

Baca Juga
Lebih baru Lebih lama