GARUDANEWS.net // BELAWAN -SUMUT||Lantamal I menggelar Navi Fun Run 77 laksanakan di Mako Lantamal I Jalan Serma Hanafiah No. 01 Kecamatan Medan Belawan dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) TNI AL yang ke-77, Medan, Minggu (11/09/22).
Kegiatan Navi Fun Run ini dihadiri langsung oleh Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi, dengan didampingi Komandan Lantamal I (Danlantamal I) Laksamana Pertama TNI Johanes Djanarko Wibowo beserta para PJU Lantamal I.
Kemeriahan acara HUT TNI AL Ke-77 ini tampak saat seluruh peserta dan undangan yang hadir memadati lapangan depan Gedung Yos Sudarso, sembari menunggu pembagian ratusan hadiah Doorprize yang disediakan oleh panitia.
Tampak ratusan hadiah di pajang, diantaranya sepeda motor, sepeda gunung, elektronik dan berbagai hadiah lainnya, sehingga menambah semangat para peserta.
Danlantamal I Laksamana Pertama TNI Johanes Djanarko Wibowo menyampaikan, bahwa kegiatan Navi Fun Run ini untuk memperingati HUT TNI AL yang ke-77, sekaligus bertujuan menciptakan semangat silaturahmi di semua kalangan.
Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, acara Fun Run Navi 77 ini sukses kita laksanakan. Ini juga untuk menjalin silaturahmi yang erat kepada semua lapisan. Kami juga mohon doa dari masyarakat Sumatera Utara khususnya, agar kami kuat dalam menjaga NKRI khususnya di laut," kata Danlantamal I, saat memberikan sambutannya.
Dikesempatan yang sama, Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi juga menyampaikan kebanggaannya terhadap TNI AL khususnya prajurit Lantamal I.
Saya bangga dengan kalian (TNI AL). Semoga TNI AL semakin jaya, terutama dalam menjaga kedaulatan Laut NKRI, khususnya di Sumatera Utara," ucap Gubernur Sumatera Utara.
Pantauan dilokasi acara beberapa elemen masyarakat dan instansi yang mengikuti Navi Fun Run ini, diantaranya dari Forkopimda Sumut, prajurit Kodam I/BB, Personil Brimob Polda Sumut, Kejaksaan dan dari Personil Polres Pelabuhan Belawan. (Nik)