Patroli Di Malam Natal Kecamatan Medan Belawan Bersama Forkopimcam

Ket. Foto : Camat Medan Belawan, Subhan Fajri Harahap, S.STP, M.AP. bersama Forum Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Kecamatan Medan Belawan. ( Rilis /Manik


GARUDANEWS.net // BELAWAN -SUMUT|| Camat Medan Belawan, Subhan Fajri Harahap, S.STP, M.AP. bersama Forum Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Kecamatan Medan Belawan, dihadiri Polsek, Subdenpom, Koramil, serta ketua-ketua organisasi, yakni LPM, Karang Taruna, KNPI, GIAN, Reaksi, dan para Lurah serta personil gabungan Satgas PKAT, kepala lingkungan dan Satpol PP. menggelar patroli pengamanan malam Natal.

Personil gabungan melakukan patroli diwilayah kecamatan Medan Belawan, yang di pimpin Camat Belawan untuk siaga patroli pengamanan malam Natal di halaman kantor Camat Belawan, Jalan Cimanuk Kelurahan Belawan II, Sabtu (24/12/2022) malam.

Camat Medan Belawan, Subhan Fajri Harahap, S.STP, M.AP. dalam arahannya mengatakan bahwa kegiatan patroli pengamanan malam Natal tersebut dilakukan dalam rangka untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada umat kristiani yang sedang melaksanakan ibadah kebaktian malam Natal.

Para personil gabungan akan melakukan patroli keliling diwilayah kecamatan Medan Belawan dan mengunjungi semua gereja untuk memastikan tempat ibadah umat kristiani tersebut aman dan kondusif. Ucapa Camat.

Lanjut Camat bahwa disemua gereja yang ada diwilayah kerjanya tersebut sudah ditempatkan beberapa personil gabungan yang terdiri dari para kepala lingkungan, personil dari Polsek, Koramil, PM, serta organisasi yang ada di Belawan untuk membantu keamanan dan kelancaran kegiatan ibadah kebaktian malam Natal digereja-gereja tersebut.

Dalam kegiatan patroli pengamanan malam Natal tersebut, hadir Camat dan Sekcam serta para Kasi kecamatan Medan Belawan, Kapolsek, Danramil, Dansubdenpom, Ketua LPM, Ketua Karang Taruna, Ketua KNPI, Ketua Reaksi, Kepala Staf Deputi GIAN Sumut, para Lurah, personil Satgas PKAT dan Satpol PP Kota Medan.

(Nik)

Baca Juga
Lebih baru Lebih lama