Lapor Pak Kapolres !! Diminta Segera Tutup Lokasi Judi Tembak Ikan di Kampung Bahari, Depan Gudang Bungkil Medan Labuhan

Lokasi judi tembak ikan di depan gudang bungkil, kelpa sawit Medan Labuhan. ( Tim MUP )


GARUDANEWS.net // MEDAN LABUHAN || Miris sekali, dikala umat muslim saat ini sedang khusyuk menjalankan ibadah puasa Ramadhan 1444 H, apalagi menjelang H min 1 lebaran Idul Fitri, 1 Syawal 1444 H, ternyata masih ada saja lokasi judi tembak ikan yang diduga luput dari pantauan Satreskrim Polres Pelabuhan Belawan.

Dari temuan Tim Media Aliansi Jurnalis Medan Utara Pers ( MUP ), berdasarkan informasi yang didapatkan, berhasil menemukan lokasi judi tembak ikan ini yang sangat strategis, yaitu mirip seperti pos sebuah ormas yang diduga untuk mengelabui aparat penegak hukum.

Pada Jumat (21/4/23), sekira sore pukul 17:00 WIB, dimana lokasinya tepat berada di pinggir Jalan Kol. Yos Sudarso, Kampung Bahari, Medan Labuhan, persis di depan gudang pembongkaran bungkil atau ampas biji kelapa sawit, terlihat banyak para pemain judi tembak ikan sedang asyik bermain, dengan sebuah meja judi tembak ikan berwarna kuning.

Bangunan kecil tampak seperti pos ormas berwarna biru tua itu, di belakangnya banyak sepeda motor yang terparkir, disebabkan akses masuk hanya melalui pintu belakang, dan daerah sekitarnya banyak lapak/ tempat seperti warung - warung yang rindang, menjadikan para pemainnya merasa nyaman.

Saat dikonfirmasi, seorang wanita sebagai penjaga lapak atau biasa disebut "Anak Koin" terkesan enggan memberitahu pemilik mesin judi tembak ikan tersebut, hal ini menimbulkan asumsi negatif dari masyarakat terhadap kinerja Polres Pelabuhan Belawan, yang memiliki komitmen akan memberantas segala bentuk judi dan narkoba sesuai atensi dari Kapoldasu Irjen Pol. RZ. Panca Putra Simanjuntak, S.I.K, SH,MH,

Media sebagai pilar ke empat demokrasi dan mitra, selain itu tupoksinya adalah sosial kontrol masyarakat, meminta kepada Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Joasua Tampubolon, SH, MH, agar segera menutup lokasi judi tembak ikan tersebut, sebagai penyakit masyarakat, dimana berpotensi merusak moral anak bangsa, disamping itu dapat memicu berkembangnya peredaran narkoba, mengingat lokasinya yang strategis, rindang, dan tertutup sehingga luput dari pantauan petugas terkait. Diharapkan AKBP Josua Tampubolon, SH,MH, selaku Kapolres Pelabuhan Belawan agar segera menindak lanjuti informasi yang diberikan oleh media sebagai mitra strategis bagi Kepolisian.

(Tim MUP)

Baca Juga
Lebih baru Lebih lama