Polres Pelabuhan Belawan Peduli Lingkungan Bersih.

Polres Pelabuhan Belawan laksanakan peduli lingkungan dengan membersihkan sampah serentak di Pantai Ocean Pacific Belawan.(Manik)

 

GARUDANEWS.net // BELAWAN || Polres Pelabuhan Belawan laksanakan peduli lingkungan dengan membersihkan sampah serentak di Pantai Ocean Pacific Belawan. Pantai yang dikenal dengan sebutan Pantai Olo ini sudah tidak beroperasi lagi sebagai objek wisata dan terdapat banyak sampah berserakan di sepanjang pantai tersebut.Kamis (13/07/2023).

Kapolres Pelabuhan Belawan diwakili Wakapolres, Kompol Aris Fianto, S.Sos., bersama dengan Kabag Ops, Kompol Briston Napitupulu, ST., SIK, dan Kabag Sumda, Kompol Bernard Naibaho, SE, memimpin kegiatan bersih sampah di lingkungan area pantai tersebut.

Kegiatan ini merupakan wujud nyata dari komitmen Polres Pelabuhan Belawan dalam menjaga kebersihan lingkungan dan menjadikan lingkungan yang bersih dan sehat. Dengan melakukan pembersihan sampah di Pantai Ocean Pacific, diharapkan mampu menciptakan lingkungan yang indah dan nyaman bagi warga setempat.

Kami berharap dengan kegiatan ini dapat memberikan efek positif dan menginspirasi masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan sekitar, khususnya di Pantai Ocean Pacific Belawan. Lingkungan yang bersih akan memberikan dampak baik bagi kesehatan dan kehidupan kita,” Ucap Wakapolres.

Selama kegiatan berlangsung, personil Polres Pelabuhan Belawan dan pemuda peduli lingkungan bekerja sama membersihkan sampah yang tersebar di pantai. Mereka juga membersihkan rumput-rumput liar yang tumbuh di sekitar pantai, sehingga pantai tersebut tampak lebih terawat dan indah.

Kegiatan Peduli Lingkungan ini sekaligus sebagai bagian dari sinergi antara Polres Pelabuhan Belawan dan masyarakat dalam menjaga kelestarian lingkungan. Diharapkan, dengan adanya kegiatan ini, kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan semakin meningkat.

Polres Pelabuhan Belawan mengajak seluruh masyarakat untuk ikut berperan aktif dalam menjaga kebersihan lingkungan sekitar. Dengan kerjasama dan kesadaran bersama, kita dapat menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan nyaman untuk kita nikmati dan wariskan kepada generasi mendatang.

(Nik)

Baca Juga
Lebih baru Lebih lama