Mobil dinas milik SatPol PP Kabupaten Aceh Singkil yang dibiarkan. ( Foto : Ramli Manik ) |
GARUDANEWS.net // ACEH SINGKIL || Kepala kesatuan polisi pamong praja (Satpol-PP) di duga kuat menelantarkan mobil patroli instansi tersebut.
Menurut beberapa warga yang di konfirmasi awak media menyebutkan,mobil patroli tersebut sudah lama di biarkan dan tidak lagi di rawat oleh satuan polisi pamong praja Kabupaten Aceh Singkil.
Hal ini tentu membuat kesatuan yang bergerak di bidang penindakan ASN yang keluyuran pada jam kerja tersebut tidak berjalan dengan baik.
Bagaiman mungkin satuan ini bisa efektif melakukan patroli,sementara mobil patroli nya pada banyak yang tidak berjalan,tegas warga yang melihat mobil tersebut lama terduduk di salah satu perbengkelan mobil di kabupaten Aceh Singkil.
Dalam hal ini masyarakat meminta kepada PJ Bupati Aceh Singkil Drs Azmi M AP agar menegur dan meninjau ulang SK yang bersangkutan demi tegak nya patroli PPNS di lingkup pemda Aceh Singkil.
Menurut isu yang beredar di masyarakat,selain menjabat sebagai Kepala Satpol PP,beliau juga bergerak di bidang usaha elpiji 3 kg bersubsidi,sehingga pekerjaan beliau sebagai ASN dalam hal ini kepala satpol PP kurang efektif.
Kalau beliau memang punya usaha lain...lebih baik jadi setap saja di satuan tersebut agar instansi tersebut dapat berjalan seperti harapan Masyarakat Aceh Singkil dalam sistem pengawasan ASN di lingkup pemerintah daerah kabupaten Aceh Singkil.
Setelah di telusuri awak media ke perbengkelan tersebut Senin 25 Nopember 2023,benar mobil tersebut keadaan nya tidak terawat,sehingga tidak dapat beroperasi lagi.
Sementara itu, Kasat Pol PP Kabupaten Aceh Singkil, hingga berita ini di naikkan tidak dapat dihubungi karena sedang melakukan ibadah Umroh/
(Ramli manik)