PT. KIM sebagai Pilot Project The Project Document for GEIPP II Indonesia Country Intervention

 

Penanda tanganan nota kesepahaman PT.KIM. ( foto dok. Humas KIM )

GARUDANEWS.net // MEDAN || Setelah penandatanganan Nota Kesepahaman The Project Document for Global  Eco Industrial Parks Programme Phase II - Indonesia : Country Level Intervention Project 2024-2028 yang telah di lakukan di Jakarta menandakan di mulainya Fase II dari proyek Global Eco Industrial Parks Programme ( GEIPP). Kementrian Perindustrian melakukan penambahan 2 ( Dua)KI pilot project yaitu Kawasan Industri Medan ( KIM)dan Greenland International Industrial Center ( GIIC) Deltamas. 

Sebagai tindak lanjut atas penandatanganan nota kesepahaman tersebut , KIM sebagai salah satu pilot project  mengadakan kick off meeting bersama Perwakilan Kementrian Perindustrian Industri , United Nations Industrial Development Organization (UNIDO), dan Swiss Secretariat For Economis  Affairs (SECO) di wisma KIM pada Kamis (01/02/2024).

Rapat ini fokus membahas upaya dalam melakukan transformasi Kawasan Industri ( KI) menjadi Kawasan Industri yang berwawasan dengan Net Zero Emission. 

Eco Industrial Parks (EIP) merupakan salah satu langkah menjaga lingkungan dengan terciptanya desain hijau dan infrastruktur , perencanaan , dan penerapan konsep produksi bersih , pencegahan polusi , pengelolaan limbah , pengendalian emisi , dan efisiensi energi di kawasan industri. Selaras dengan hal tersebut , penerapan EIP di harapkan dapat ikut mewujudkan Net Zero Emission ( NZE) sektor industri pada tahun 2050 , atau lebih cepat 10 ( Sepuluh) tahun dari target NZE nasional di tahun 2060.

Direktur Utama Dali Mulyana menegaskan , bahwa kolaborasi yang terjalin antara Kementrian perindustrian RI,  United Nations Industrial Development Organization (UNIDO) dan Swiss Secretariat For Economic Affairs (SECO)agar dapat bersinergi dengan baik sehingga Net Zero Emission ( NZE). Sektor Industri Tahun 2050 bukan hanya sekedar rancangan tetapi dapat terwujud dan terlaksana dengan baik. 

 ( Tim MUP).

Baca Juga
Lebih baru Lebih lama