Pojok Pilkada Polsek Teluk Nibung Edukasi Dengan Warganya Tetap Jaga Kamtibmas

penyuluhan kepada warga dalam program Pojok Pilkada. ( Foto dok. Usda )


GARUDANEWS.net // TANJUNGBALAI || Menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak tahun 2024, Polres Tanjung Balai melalui personel Polsek teluk Nibung intens berikan pembinaan dan penyuluhan kepada warga dalam program Pojok Pilkada.


Kegiatan Pojok Pilkada bertempat di Kedai kopi wak udin Jl. Rel Kereta api Lk. IV Kel. Sei Merbau, Rabu 31 Juli 2024 pukul 09.30 wib s/d 10.00 Wib.


Kapolres Tanjungbalai AKBP. Yon Edi Winara SH. SIK. MH melalui Kasi Humas AKP Ahmad Dahlan Panjaitan saat ditemui wartawan mengatakan, "Polres Tanjung balai dalam mewujudkan Kamtibmas kondusif melaksanakan program kegiatan seperti Pojok Pilkada, Bahwa kegiatan ini merupakan upaya mencegah gangguan Kamtibmas memberikan informasi tentang kegiatan Pemilihan Umum Kepala Daerah 2024, Pojok Pilkada yang dilaksanakan Personel Polsek teluk nibung menyambangi dan berdialog terhadap warga masyarakat.


Berpesan,"Agar tidak mudah terprovokasi berita hoax serta mengajak masyarakat mendukung kinerja Polri dalam memelihara Kamtibmas menjelang pemilu kepala Daerah 2024, menolak segala hoax dan ujaran kebencian berbau SARA yang dapat memecah belah persaudaraan.


Menghimbau,"Masyarakat jangan mudah terprovokasi oleh berita hoax yang mungkin muncul melalui media sosial selama kampanye, "Ucap Humas. 


Personel berpesan, "Jangan jadikan perbedaan menjadi sumber perpecahan di antara warga, baik sebelum, pada saat, dan setelah Pilkada tetaplah jaga kerukunan serta persatuan dan kesatuan demi suksesnya Pilkada Serentak 2024.


"Di harapkan kepada tokoh agama dan warga masyarakat tetap bekerja sama dalam menjaga Kamtibmas Khusus nya di Kec. Teluk Nibung dan di kota tanjung balai secara umum dalam Pemilihan umum Kepada Daerah nantinya. "ucapnya Humas.


(Auda)

Baca Juga
Lebih baru Lebih lama