Salah satu korban yang tewas akibat tabrakan maut antara mobil Toyota Rush dan Kereta Api. ( Foto dok Candra Setia ) |
GARUDANEWS.net // DELI SERDANG ||Mobil Toyota Rush BK 1496 MAA yang terpelanting dan nyungsep di areal persawahan Dusun I, Desa Sumber Rejo, Kecamatan Pagar Merbau, Kabupaten Deli Serdang, dipastikan karena ditabrak ular besi alias kereta api.
Kepastian ini disampaikan Kasat Lantas Polresta Deli Serdang, Kompol Budiono Saputro melalui Kanit Gakkum, Iptu Robertus Gultom kepada wartawan, Minggu malam (22/7/2024).
Dijelaskan, semula mobil Toyota Rush BK 1496 MAA yang dikemudikan Ramses Manullang (51), warga Lingkungan IV, Jalan Galang, Gang Kayu, Kelurahan Cemara, Kecamatan Lubuk Pakam, Deli Serdang/Dusun I, Desa Sumber Rejo, Kecamatan Pagar Merbau, Deli Serdang membawa istrinya, Herawati Manurung (52), anaknya, Gabrella Dwiyana Manullang (26), Srah Tabita Manullang (26), Yohannes Manullang (24), David Junior Manullang (21), dan Niko Monang Manullang (20), datang dari arah Sumber Rejo menuju Pagar Jati.
Sesampainya di tempat kejadian perkara (TKP), mobil yang mereka kendarai berjalan melintasi perlintasan kereta api. Saat bersamaan, datang Kereta Api Sri Bilah Utama dengan Masinis, Nurdin, Nomor Lambung Kereta Api: PLB U 51A yang datang dari arah Rantau Prapat menuju Medan. Braakkk! Tabrakan tak terhindarkan, mobil nahas tersebut pun sempat terseret kereta hingga akhirnya terpelanting ke sawah.
"Akibat kecelakaan itu, enam dari tujuh penumpang mobil meninggal dunia, satu orang luka-luka," sebut Robertus Gultom.
Para korban, yakni:
1.Sopir Toyota Rush, Ramses Manullang, remuk di bagian kepala, robek di tangan diduga meninggal dunia di TKP kemudian dibawa ke RSUD Drs H Amri Tambunan Lubuk Pakam.
2. Herawati Manurung, mengalami robek di kening, robek di tangan kanan dan dibawa berobat di RSU Sari Mutiara, Lubuk Pakam kemudian dirujuk ke RS Adam Malik Medan. Saat ini masih menjalani perawatan akibat luka berat yang dialaminya.
3. Gabrella Dwiyana Manullang, mengalami robek di kening, robek di tangan kanan, diduga meninggal dunia di TKP kemudian dibawa ke RSUD Drs H Amri Tambunan Lubuk Pakam
4. Srah Tabita Manullang, mengalami robek di kening, robek di tangan kanan, diduga meninggal dunia di TKP kemudian dibawa ke RSUD Drs H Amri Tambunan Lubuk Pakam.
5. Yohanes Manullang, mengalami robek di kening, robek di tangan kanan, diduga meninggal dunia di TKP kemudian dibawa ke RSUD Drs H Amri Tambunan Lubuk Pakam.
6. David Junior Manullang, mengalami robek di kening, robek di tangan kanan, diduga meninggal dunia di TKP kemudian dibawa ke RSUD Drs H Amri Tambunan Lubuk Pakam.
7. Niki Monang Manullang, mengalami robek di kening, robek di tangan kanan, diduga meninggal dunia di TKP kemudian dibawa ke RSUD Drs H Amri Tambunan Lubuk Pakam.
Sumber: Satlantas Polresta Deli Serdang.
( candra)