Sergai.garudanews//Badan Gizi Nasional (BGN) menggelar monitoring dan evaluasi (monev) perdana terhadap program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang telah berjalan selama dua minggu di Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Sumatera Utara, pada Senin (24/2).
Program MBG ini telah beroperasi melalui dua dapur umum yang berlokasi di Kecamatan Tanjung Beringin dan Pantai Cermin.
Makanan sehat dari dapur tersebut disalurkan ke sekolah-sekolah setiap hari Senin hingga Jumat untuk memastikan anak-anak mendapatkan asupan gizi yang cukup.
Turut hadir dalam kegiatan monitoring ini sejumlah pejabat daerah, di antaranya Kabid Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) Dinas Pendidikan Sergai, D. Siregar, Korwil Disdik Sesi Zanibar, Camat Pantai Cermin, Andi, serta Lamdani selaku Kepala Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG). Selain itu, hadir pula perwakilan dari unsur TNI-Polri, tenaga kesehatan, serta kepala sekolah dan perangkat desa setempat.
Lamdani menyampaikan bahwa program ini bertujuan untuk memastikan para siswa memperoleh asupan gizi yang memadai, sejalan dengan harapan Presiden RI Prabowo Subianto dalam meningkatkan kualitas gizi anak-anak Indonesia.
"Sebanyak 3.365 siswa akan menerima manfaat dari program makan sehat bergizi ini. Semoga makanan yang disalurkan dapat mencukupi kebutuhan gizi anak-anak sekolah dan mendukung tumbuh kembang mereka dengan baik," ujarnya.
Sementara itu, Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Pantai Cermin, Sahara Ardani, menyambut baik kegiatan monitoring ini. Menurutnya, program MBG tidak hanya memberikan manfaat dari sisi kesehatan, tetapi juga membantu membangun kebersamaan dan kedisiplinan siswa.
"Kami bersyukur dan mendukung penuh program makan bergizi gratis ini. Selain memberikan nutrisi yang baik, program ini juga mengajarkan siswa untuk makan bersama dengan disiplin," tegasnya.(Syaiful).
Tags
Berita Peristiwa