Muspika Batang Kuis Gelar Rapat Di Desa Tumpatan Nibung.

Batang Kuis.garudanews//Muspika Kecamatan Batang Kuis gelar Rapat Kerja (Rakor) dalam rangka mengoptimalkan kinerja pemerintah Kecamatan tahun 2024-2025 di Aula kantor Desa Tumpatan Nibung Kecamatan Batang Kuis Kabupaten Deli Serdang. Senin (21/4).

Rapat Kordinasi dipimpin langsung Plt. Camat Batang Kuis Beny H. Tambunan S.STP M.AP dihadiri seluruh Kepala Desa se-Kecamatan Batang Kuis, perangkat Desa, serta dari perwakilan instansi terkait. 

Dalam sambutannya, Plt. Camat Batang Kuis Beny menegaskan Semoga kedepannya kita saling Bersinergritas dalam Kendala baik tentang Kesehatan, Kenakalan remaja dan lain lain.

Muspika Kecamatan Batang Kuis siap membantu kapan saja, baik dari pemerintahan Desa, Puskesmas, Balai KB, Dunia Pendidikan, dan steakholder lainnya Guna menciptakan Kebersamaan dalam pemerintahan Kecamatan Batang Kuis, Guna mewujudkan Visi dan Misi Bupati Kabupaten Deli Serdang kedepannya.

"Kita semua memiliki peran penting dalam membangun Kecamatan Batang Kuis yang lebih maju. Melalui rapat koordinasi ini, saya berharap setiap desa dapat memberikan masukan dan berbagi solusi atas berbagai tantangan yang dihadapi,” ujar Plt Camat Batang Kuis Beny H. Tambunan.
Kepala Desa Tumpatan Nibung, Sarianto melalui Sekretaris Desa (Sekdes) Tumpatan Nibung mengucapkan terimakasih atas undangan dari Muspika perihal kegiatan Rapat Kerja Kecamatan Batang Kuis Tahun 2024-2025, Kita seluruh Kepala Desa menyatakan komitmennya untuk mendukung program-program pemerintah dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. 

"Rapat ini sangat penting untuk menyamakan langkah dan memperkuat sinergi antara Desa dan Kecamatan. Kami siap melaksanakan hasil-hasil rapat ini demi kemajuan masyarakat  Batang Kuis, ujar sekdes menyampaikan pesan Kepala Desa Sarianto.

Tambahnya, Rapat koordinasi ini menjadi momentum untuk mempererat hubungan antara pemerintah Desa dan Kecamatan, sehingga program pembangunan dapat berjalan lebih terintegrasi dan efektif. 

Dengan semangat kebersamaan, Kecamatan Batang Kuis optimis mampu mewujudkan visi pembangunan yang berkelanjutan dan inklusif sesuai arahan dari bapak Bupati kita dr. Asri Ludin Tambunan.

Adapun dari rakor tersebut hak tanya jawab dari Pengawas Sekolah Kecamatan Batang Kuis mengatakan, agar Kedapannya Muspika Kecamatan dapat Bersenirgritas dengan Pengawas sekolah Guna, dapat Memberikan Pemahaman kepada orang tua murid dalam Mengantisifasi kenakalan remaja saat ini yang sangat memperiatinkan. 
Ditempat yang sama, Danramil 05 BK diwakili oleh Babinsa Desa Tumpatan Nibung Syrizal, berharap kepada seluruh masyarakat agar bersama sama menjaga Kamtibmas Desa masing masing, dan memberikan perhatian khusus pada anak, baik dalam pergaulan, dan Kegiatan di luar terus di monitor agar anak kita dapat terhindar dari kenakalan remaja saat ini. 

Dalam Sambutan yang sama dari Kapolsek Batang Kuis, AKP. Arif Suhadi SH mengatakan, mari kedepannya kita lebih peka lagi baik dari Pemerintahan Desa, Puskesmas, Pengawas Sekolah
(Pendidikan) dll, dengan Kepolisian Kecamatan Batang Kuis dan Mupika Batang Kuis, agar kita dapat menyelesaikan hal-hal yang tidak diinginkan sebelum Viral.

Dari amatan awak media, kegiatan rakor tersebut berjalan tertib dan kondusif yang diakhiri dengan Poto bersama yang turut dihadiri Plt. Camat Batang Kuis (Beny H. Tambunan S.STP M.AP), Kapolsek Batang Kuis (AKP. Arif Suhadi SH), Danramil 05 BK diwakili oleh Babinsa Desa Tumpatan Nibung (Syrizal), Ka. 

Puskesmas Batang Kuis diwakili oleh (Zuraidah Marpaung ST. Keb. M.K.M), Kasipem Batang Kuis (Yudianta Sitepu S.STP), Kasikesos Kec. Batang Kuis (Afif Kemal S.Sos), Pengawas Sekolah Kec. Batang Kuis (Sumariadi M. Pd) dan (Ruslina S.Pd, M.Si), Seluruh kepala Desa Se-Kec. Batang Kuis, Balai KB Kec. Batang Kuis (Riski Ananda), serta FKDM Batang Kuis.( candra)
Baca Juga
Lebih baru Lebih lama