Sat Polairud Perairan Polres Tanjung Balai Cegah Masuk Barang Ilegal.

Tanjung Balai.garudanews//Dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah perairan, Polres Tanjung Balai melalui Satuan Polisi Air dan Udara (Sat Polairud) terus intensif melakukan patroli perairan. 

Patroli rutin ini bertujuan untuk mencegah masuknya barang ilegal yang dapat membahayakan stabilitas sosial dan ekonomi di wilayah Kota Tanjung Balai. 

Hal ini diungkapkan oleh Kasi Humas Polres Tanjung Balai, Kompol Ahmad Dahlan Panjaitan, yang menekankan pentingnya patroli sebagai salah satu langkah preventif.

Menurut Kompol Ahmad Dahlan Panjaitan, patroli perairan yang dilakukan oleh Sat Polairud Polres Tanjung Balai adalah bagian dari tugas pengawasan terhadap kapal-kapal yang melintasi perairan di wilayah hukum Polres Tanjung Balai. 

"Patroli ini tidak hanya untuk mengawasi kegiatan kapal, tetapi juga untuk memastikan tidak ada barang ilegal yang masuk atau keluar melalui jalur laut yang bisa merugikan masyarakat dan negara," ujarnya.

Patroli yang dilakukan pada hari Minggu, 20 April 2025 pukul 13.55 Wib menggunakan Kapal Patroli II-2027 yang diawaki oleh AIPDA S. Butar-Butar dan ABRIPDA S.E. Situmorang. Selama patroli, pihak kepolisian melakukan pemeriksaan terhadap kapal-kapal yang diduga membawa barang ilegal seperti narkoba, BBM ilegal, serta barang yang dilarang keluar atau masuk ke wilayah Tanjung Balai.

"Patroli ini sangat penting untuk menjaga keamanan dan ketertiban di perairan Tanjung Balai, mengingat wilayah ini sering dilalui kapal-kapal yang berpotensi menjadi jalur penyelundupan barang ilegal. 

Dengan melakukan patroli secara rutin, kami dapat mendeteksi dan mencegah tindak pidana yang dapat merugikan masyarakat," tambah Kompol Ahmad Dahlan Panjaitan.

Selain itu, pihak Sat Polairud juga memberikan pesan-pesan Kamtibmas kepada para nelayan dan masyarakat yang berlayar. 

Pesan-pesan tersebut meliputi pentingnya keselamatan di laut, kewaspadaan terhadap penyalahgunaan narkoba, serta perlunya menjaga kelestarian lingkungan dengan menggunakan alat tangkap yang ramah lingkungan.

Dalam kegiatan ini, Sat Polairud juga melakukan pemeriksaan terhadap kapal tanpa nama yang diduga tidak mematuhi aturan. Hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa kapal tersebut hanya memuat ikan dan tidak ditemukan barang ilegal. Pihak kepolisian tetap memberikan arahan kepada nakhoda dan tekong kapal untuk selalu menjaga kelengkapan dokumen dan mematuhi peraturan yang ada.

Dengan langkah-langkah yang diambil oleh Polres Tanjung Balai, Kompol Ahmad Dahlan Panjaitan berharap patroli perairan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga keamanan laut dan mencegah masuknya barang ilegal. 

“Kami berharap masyarakat turut berperan aktif dalam menjaga keamanan dan tidak mudah terpengaruh dengan informasi yang tidak benar, terutama yang beredar di media sosial,” ujarnya.

Patroli perairan yang rutin ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam memastikan bahwa wilayah perairan Tanjung Balai tetap aman, bebas dari peredaran barang ilegal, serta mendukung terciptanya stabilitas ekonomi dan sosial di wilayah tersebut.

Keberhasilan kegiatan ini tentunya memerlukan dukungan dari semua pihak, terutama masyarakat yang berada di sekitar wilayah perairan.

Dengan terus melakukan patroli secara intensif, Polres Tanjung Balai berharap dapat menciptakan perairan yang aman dan kondusif, serta mencegah tindakan kriminal yang dapat merugikan masyarakat. "Pungkas Kasi Humas Kompol Ahmad.(Auda)
Baca Juga
Lebih baru Lebih lama